Mengenal P2H

 Perawatan dan pemeriksaan harian atau yg sering kita jumpai dengan istilah P2H adalah langkah awal yg dilakukan oleh pengguna kendaraan sebelum beroperasi.

 Dalam dunia tambang P2H harus di lakukan oleh driver atau operator sebelum mengoperasikan unit dengan mengisi form yg sudah di siapkan oleh perusahaan masing-masing, model form bermacam macam sesuai dengan kebijakan masing-masing perusahaan, meskipun begitu di dalam form tersebut isinya tidak jauh berbeda. 

Adapun isi dari form tersebut di antaranya adalah sebagai berikut

  • Pengecekan oli mesin
  • Pengecekan air radiator 
  • Pengecekan air aki
  • Pengecekan oli power stering
  • Pengecekan minyak rem dan kopling
  • Pengecekan oli hidraulik 
  • Pengecekan fungsi lampu lampu
  • Pengecekan kekencangan baut roda
  • Pengecekan kondisi ban, tekanan angin dan fisik dari ban tersebut
setelah semua telah di isi maka driver atau operator akan menyerahkan ke forman yg bertugas di lapangan untuk selanjutnya akan dilakukan perbaikan oleh mekanik jika ada kerusakan dan akan di operasikan jika unit dalam kondisi normal. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

RPM triton mentok di 1700

penggantian oli mesin

Front axle mitsubishi all new triton